Pasang Iklan Disini

"The Hobbit: The Battle of the Five Armies" Sekuel Terbaru The Hobbit

http://www.lewatmedia.com/2014/11/the-hobbit-battle-of-five-armies-sekuel.html


"The Hobbit: The Battle of the Five Armies" adalah sekuel terbaru The Hobbit yang akan dirilis Desember mendatang. Film ini menceritakan petualangan para Dwarf yang berusaha merebut kembali istananya dari cengkraman Naga Smaug.

Para penggemar film ini akan kembali dimanjakan dengan CGI canggih. Trailer itu menampilkan pertempuran epik para ras di Middle Earth ketika Thorin (Richard Armitage) dan rekannya berusaha merebut Lonely Mountain dari Naga Smaug (Benedict Cumberbatch).

Dalam trailer juga menunjukkan perjuangan merebut Lonely Mountain yang akhirnya melahirkan peperangan besar. Raja Peri, Thranduil (Lee Pace), yang sebelumnya membantu Dwarf juga terlibat dalam pertempuran.

“Aku kemari untuk merebut kembali apa yang jadi milikku,” ucap ayah Legolas (Orlando Bloom). pertempuran epik semua ras di trailer the hobbit the battle of the five armies Pertempuran Epik Semua Ras di Trailer The Hobbit: The Battle of the Five Armies

Bilbo Baggins (Martin Freeman) juga menagih janji Thorin (Richard Armitage) yang disebutkan di film sebelumnya, “The Hobbit: The Desolation of Smaug”. Penonton juga dibuat penasaran apa yang akan dilakukan oleh Bilbo terhadap cincin tersebut setelah mengetahui kemampuanya saat menghindari amukan Naga Smaug.

The Hobbit: The Battle of the Five Armies diadaptasi dari novel J.R.R. Tolkein dan disutradarai oleh Peter Jackson. Film ini akan dirilis  17 Desember 2014.


Related Posts :

0 Response to ""The Hobbit: The Battle of the Five Armies" Sekuel Terbaru The Hobbit"

Posting Komentar